Ekskul Tapak Suci MTsN 1 Palembang Borong Medali

Ekskul Tapak Suci MTsN 1 Palembang Borong Medali

Palembang, Humas.

Siswa MTs Negeri 1 Kota Palembang kembali menorehkan prestasi. Kali ini berasal dari para siswa yang tergabung dalam kegiatan ekstrakurikuler Tapak Suci yang mereka ikuti di UIN Raden Fatah Palembang, 21 Januari 2023.  Mereka berhasil mengantongi 3 Medali perak dan 8 Medali perunggu dalam kejuaraan Rektor Cup Tapak Suci Sumsel pada event Dies Natalis ke-58 UIN Raden Fatah Palembang.

Kepala MTs Negeri 1 Palembang Hasnarita melalui wakil bidang Kesiswaan Asnani Hayati mengucapkan selamat dan rasa bangga saat menyerahkan medali prestasi usai upacara bendera, Senin (23/1/2023). “Selamat kepada para siswa yang telah berhasil maraih juara dan membawa harum nama MTsN 1 Palembang di luar sana,” katanya

Adapun nama-nama siswa yang berprestasi Tapak Suci tersebut yaitu:

  1. Delvi Astriyani, Seni Tunggal Putri Pra-Remaja, Perak
  2. Akhtar Dzakwa, Seni Tunggal Putra Pra-Remaja, Perak
  3. Ferdi Sanjaya, Tanding Putra Pra-Remaja, Perak
  4. Nadya Desta Ananda, Tanding Putri Pra-Remaja, Perunggu
  5. Syifa Khumairoh, Tanding Putri Pra-Remaja, Perunggu
  6. M. Aris Al Fathir, Tanding Putra Pra-Remaja, Perunggu
  7. Omar Alkhadafi, Seni Tunggal Putra Pra-Remaja, Perunggu
  8.  M. Dzakwan El Shirazy, Tanding Putra Pra-Remaja, Perunggu
  9. Fatimah Azzahra, Tanding Putri Pra-Remaja, Perunggu
  10. Anggun Dheya S, Tanding Putri Pra-Remaja, Perunggu
  11. Adinda Aisyah Putri, Seni Tunggal Putri Pra-Remaja, Perunggu

Menurut para siswa, mereka telah mempersiapkan diri secara maksimal dengan melakukan latihan secara rutin. “Alhamdulilah selama ini dan menjelang lomba kami memang sudah berlatih keras. Kami senang karena di madrasah kami ini ada ekskul Tapak Suci kami semangat mengikutinya,” kata siswa (Tgh)

Bagikan Artikel

Info Terkait

Terkini